Friday, March 9, 2012

Pakistan larang Ahli Sunnah Wal -Jamaah

Pakistan larang Ahli Sunnah Wal -Jamaah

Pemerintah Pakistan mengeluarkan pelarangan untuk berkegiatan terhadap salah satu organisasi Islam garis keras terbesar di negara itu, Ahle Sunnah Wal Jamaat.
Organisasi ini sebelumnya pernah dilarang berkegiatan pada tahun 2002 lalu saat Pakistan dipimpin oleh Jenderal Pervez
Sebelumnya organisasi simpatisan al-Qaeda ini dulu dikenal dengan sebutan kelompok Sipah-e-Sahaba (SSP) atau Tentara dari Sahabat Para Nabi.

Sejumlah pegiat kelompok ini ditangkap aparat keamanan karena dituduh terlibat dalam pembunuhan ratusan warga muslim Syiah. Mereka juga dituding terlibat dalam sejumlah aksi kekerasan terhadap kelompok minoritas, petugas keamanan dan sejumlah kantor kedutaan negara asing.
Kelompok ini kemudian belakangan berganti nama dan menjalankan aksinya seperti kebanyakan organisasi politik lain.

Menentang pelarangan
Anggota organisasi Ahle Sunnah Wal Jamaat merupakan kelompok yang paling keras menyuarakan penentangan terhadap hubungan militer Pakistan dengan AS lewat sejumlah aksi unjuk rasa di sejumlah kota besar.
Larangan terhadap organisasi ini sebenarnya telah dikeluarkan oleh pemerintah Pakistan sejak dua minggu lalu namun tidak ada pemberitahuan secara terbuka kepada masyarakat soal pelarangan ini.

"Akan menjadi sangat sulit mengendalikan emosi anggota kami jika pelarangan ini tetap diterapkan"

Maulana Mohammad Ahmed Ludhianvi
Salinan surat Kementerian Dalam Negeri tentang alasan pelarangan organisasi itu yang diperoleh BBC menyebutkan pelarangan dilakukan karena persoalan yang mereka sebut sebagai "kekhawatiran terhadap kasus terorisme."


Namun alasan apapun soal pelarangan kegiatan organisasi ini tampaknya tidak bisa diterima oleh para pegiatnya.
Ketua Ahle Sunnah Wal Jamaat, Maulana Mohammad Ahmed Ludhianvi mengatakan mereka akan melakukan perlawanan di pengadilan untuk menentang pelarangan tersebut.

"Akan menjadi sangat sulit mengendalikan emosi anggota kami jika pelarangan ini tetap diterapkan," kata Ludhianvi.
"Orang Amerika dan kelompok pro Amerika sangat khawatir dengan aksi kami dan mereka mengatur pelarangan ini."

sumber: http://www.bbc.co.uk/indonesia/dunia/2012/03/120310_pakistanban.shtml

No comments:

Post a Comment